Plt. Bupati Anas Jusuf Pimpin Apel Awal Bulan, Covid_19 Jadi Perhatian Pemda Boalemo

Boalemo, Eksekutif178 Dilihat

BOALEMO – Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo Kembali menggelar Apel Awal Bulan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dipimpin oleh Plt. Bupati Anas Jusuf, Bertempat di Lapangan Alun-alun kota Tilamuta, Senin(07/12/2020).

Dalam Sambutannya Plt. Bupati Boalemo Anas Jusuf mengaku, jika Boalemo kembali terpapar covid_19, sebanyak 8 orang, 2 diantaranya adalah tenaga pendidik yang berasal dari Desa Tibawa akan tetapi sudah menetap di Kabupaten Boalemo.

“Sebagaimana data yang ada, Boalemo sejak 4 hari terakhir ini mengalami kasus positif Covid_19 yang berjumlah 8 orang. Yang dimana 2 orang lainnya berasal dari tenaga pendidik dan sisanya itu termasuk pada kelas terbaru yang sebagian berada di Tibawa tetapi beralamat di Boalemo” Ucapnya.

Sehingganya, Anas Jusuf kembali menekankan tentang penerapan penegakan hukum disiplin protokol kesehatan agar terus ditingkatkan. Sebab, covid_19 saat ini masih sangat rentan menyebar.

“Saya menghimbau kepada masyarakat untuk tidak menganggap remeh atau pun sudah tidak ada lagi virus Covid_19 ini. Sehingga penegakan hukum disiplin protokol kesehatan untuk selalu dilakukan karena mengingat kasus covid_19 yang semakin meningkat ini”Imbaunya.

Terakhir, Dirinya berharap agar Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk bisa menjadi contoh bagi masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.

“Saya berharap untuk seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berada dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo untuk bisa menjadi contoh bagi masyarakat untuk tetap dan terus meningkatkan protokol kesehatan”Tutupnya. (Sasmita)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *