Indra Yasin Dampingi Rachmat Gobel Letakkan Batu Pertama Pembangunan Rusun Paramedis

SHARENEWS.ID,Gorut-Dalam rangka meningkatkan kwalitas pelayanan kesehatan yang ada di Kabupaten Gorut, Pemerintah daerah kabupaten Gorontalo utara melakukan pembanguna rumah susun yang nantinya akan diperuntukkan bagi tenaga kesehatan yang ada di rumah sakit ZUS Gorut.

Guna mewujudkan hal tersebut,Bupati Gorut Indra Yasin mendampingi Wakil Ketua DPR-RI Rachmat Gobel dalam rangka peletakkan batu pertama pembangunan rumah Rumah susun bagi para tenaga medis dan kesehatan yang ada di Rumah Sakit ZUS Gorut.

” Pada proses pembangunan nantinya akan ada 40 kamar yang akan diperuntukkan bagi pegawai pelayan masyarakat dalam hal ini tenaga medis, dokter, perawat dan bidan. untuk target pembagunan insyaallah akan selesai pada akhir tahun 2021 nanti,”Kata Bupati Indra Yasin,Sabtu (5/6/2021).

Bupati juga berharap, dengan adanya rusun ini para tenaga medis yang masih bolak balik ketempat kerja, sudah bisa memaksimalkan waktunya untuk memberikan pelayanan pada masyarakat.

“Karena Memang kami tahu, tenaga medis yang ada di rumah sakit zainal umar sidiki yang kurang lebih 158 orang, 48 persen itu masih bolak balik. Dan kami berharap dengan sudah dibangunnya ini, mereka sudah bisa tinggal di sini, dan dari sisi waktu, tenaga dan tentu biaya sudah bisa ditekan,” Pungkas Bupati (Adv/SN07)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *