Gerak Cepat, Pemda Boalemo Salurkan Sembako Bagi Korban Puting Beliung

Boalemo, Eksekutif531 Dilihat

 

Boalemo – Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo menyalurkan sembilan bahan pokok bagi masyarakat Kecamatan Wonosari yang terdampak angin puting beliung. Selasa, (4/4/2022).

Tidak hanya dari Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo. Bupati Ir. Anas Jusuf juga menyerahkan bantuan sembako diberikan oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo.

Pada kesempatan itu, Bupati Ir. Anas Jusuf meminta agar korban angin puting beliung untuk tetap tabah dan sabar. Sebab, semua manusia pastinya akan merasakan cobaan yang diberikan oleh sang maha kuasa.

Peninjauan Lokasi

“Patut kita syukuri dengan kejadian ini tidak ada korban jiwa, artjnya kita masih diberikan kesempatan oleh allah SWT” Ucapnya.

Dirinya menambahkan, atas nama Pemerintah Daerah dan jajaran merasa prihatin atas kejadian yang menimpa para warga di Kecamatan Wonosari.

“Kami merasa sedih, karen menjelang ramadhan kemarin, bapak dan ibu mendapatkan musibah dan cobaan, tidak ada manusia yang menginginkan untuk mendaptkan musibah yang bapak ibu rasakan, cuman karena ini cobaan dari allah, maka kita harapkan adalah bersabar terhadap musibah” Pinta Bupati Anas.

Pada kesempatan itu juga, Bupati Anas menyampaikan terima kasih kepada seluruh ASN dan OPD yang telah membantu masyarakat yang tertimpa musibah angin puting beliung.

“Jujur kami tidak ada dana cadangan. Namun, bapak dan ibu insha allah saya pihak ketiga yang sampai saat ini bekerja sama dengan Pemda akan saya himbau untuk memberikan donasi bagi bapak dan ibu” Ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *