Sat Lantas Polres Boalemo Bersama Samsat Gelar Operasi Rutin

Boalemo – Satuan Lalu Lintas Polres Boalemo kembali menggelar operasi rutin bersama UPTD Wilayah III Samsat Boalemo-Pohuwato.

Kegiatan operasi rutin tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Boalemo IPDA Brata Citra Sakti Purnomo,STr.K yang berlangsung di Kecamatan Tilamuta. Jumat, (15/7/2022).

Kasat Lantas IPDA Brata Citra Sakti Purnomo,STr.K mengatakan, operasi rutin ni dilaksanakan bersama UPTD Wilayah III Samsat sebagai upaya untuk penertiban surat kendaraan dan surat izin mengemudi sekaligus penertiban pajak kendaraan, baik roda dua maupun roda empat.

Petugas Wilayah III UPTD Samsat Boalemo-Pohuwato

“Pastinya kami dari Satuan Lalu Lintas merasa terbantu dengan samsat, karena ada beberapa pengendara yang kami temukan itu pajak kendaraannya sudah mati, maka kami langsung arahkan ke petugas samsat untuk pengurusan pajak, namun kami yang melakukan penindakan” Ungkapnya.

Kasat Lantas IPDA Brata Citra Sakti Purnomo,STr.K juga mengatakan, kegiatan operasi rutin yang dilakukan bersama petugas samsat, sebagai wujud transparansi.

“Ini sebagai wujud transparansi kami dalam melakukan penindakan, sehingga kendaraan yang pajaknya sudah mati itu langsung kita arahkan ke petugas samsat agar langsung diperpanjang pajak kendaraannya” Tutur Kasat Lantas IPDA Brata Citra Sakti Purnomo,STr.K.

Sementara ketua UPTD Wilayah III Samsat Boalemo-Pohuwato Hariyanto Pakaya, menyampaikan, petugas menemukan sebanyak 30 unit yang belum bayar pajak

“Kegiatan ini akan dilakukan selama 5 hari, dan sejauh ini ada 30 kendaraan yang kami temukan pajaknya tidak terbayar” Tutur

ketua UPTD Wilayah III Samsat Boalemo-Pohuwato Hariyanto Pakaya menghimbau kepada masyarakat, agar segera membayar pajak kendaraan pada waktu yang sudah ditentukan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *