Calon Paskibraka Tingkat Kabupaten Boalemo Ikut Seleksi Wawasan Kebangsaan

Boalemo – Calon pasukan pengibar bendera pusaka (PASKIBRAKA) tingkat Kabupaten Boalemo, kembali mengikuti ujian seleksi tahap kedua, yang berlangsung di lapangan tenis, Desa Modelomo, Kecamatan Tilamuta. Rabu, (8/3/2023).

Peserta yang tersisa kurang 97 orang setelah yang lainnya gugur pada tahapan pertama, mengikuti seleksi wawasan kebangsaan, dengan menggunakan handphon android.

Tahapan kali ini, peserta bisa dinyatakan lulus, apabila mendapatkan nilai minimal passing grade 70.

“Jadi Tahun ini perekrutan calon Paskibraka berbeda dengan Tahun sebelumnya, untuk Tahun ini memang betul-betul dilaksanakan dengan sistem yang baru” Tutur Aiptu Taufiq Van Gobel.

Olehnya, kata salah satu Pelatih ini, calon Paskibraka Tahun 2023 merupakan anggota Paskibraka yang diuji secara selektif tanpa ada intervensi.

Aiptu Taufiq Van Gobel juga mengungkapkan, setelah ini, masih ada lagi seleksi secara online yang akan diikuti oleh peserta calon Paskibraka Tingkat Kabupaten Boalemo.

“Selain fisik, tinggi badan dan sehat jasmani, peserta juga harus melewati tes wawasan kebangsaan” ujar Kanit Politik Sat Intelkam Polres Boalemo, Aiptu Taufiq Van Gobel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *