Gerakan Sekolah Sehat, Wujud Nyata Kepedulian Pemda Boalemo terhadap Pendidikan

Boalemo – Pemerintah Kabupaten Boalemo terus menunjukkan kepeduliannya terhadap dunia pendidikan. Hal itu terlihat dari kehadiran langsung Bupati Boalemo dalam kegiatan Gerakan Sekolah Sehat, sebuah program komprehensif yang bertujuan menciptakan lingkungan sekolah yang peduli dan berbudaya hidup sehat.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Boalemo, Irwan Dai, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas dukungan pemerintah daerah terhadap gerakan ini. Menurutnya, pendidikan tidak hanya berfokus pada pencapaian akademik, tetapi juga harus memperhatikan kesehatan peserta didik, lingkungan sekolah yang bersih, serta pembentukan budaya hidup sehat di seluruh ekosistem pendidikan.

“Gerakan Sekolah Sehat sangat penting untuk membiasakan anak-anak sejak dini menjaga kebersihan diri, lingkungan, serta mengonsumsi makanan bergizi. Sekolah yang sehat tentu akan mendukung suasana belajar yang kondusif dan menurunkan risiko penyakit menular,” ujar Irwan Dai.

Ia juga menegaskan bahwa peran kepala sekolah menjadi kunci keberhasilan program ini. Kepemimpinan yang kuat diyakini mampu menggerakkan guru, tenaga kependidikan, peserta didik, hingga orang tua untuk bersama-sama membangun budaya sehat di sekolah.

“Jika kepala sekolah memiliki komitmen kuat, maka seluruh komponen pendidikan akan bergerak bersama. Dinas Pendidikan hadir sebagai fasilitator dengan memberikan sosialisasi, bimbingan teknis, serta pendampingan. Kami juga bekerja sama dengan Dinas Kesehatan agar layanan kesehatan sekolah berjalan optimal,” tambahnya.

Lebih jauh, Irwan menekankan bahwa Gerakan Sekolah Sehat merupakan langkah nyata dalam menyiapkan generasi emas Kabupaten Boalemo. Anak-anak yang sehat jasmani dan rohani diyakini akan lebih mudah menerima pelajaran, berprestasi, serta memiliki karakter yang tangguh dan berdaya saing.

“Saya berharap kegiatan ini tidak berhenti pada tahap sosialisasi, tetapi benar-benar diimplementasikan di sekolah masing-masing. Mari kita jadikan sekolah sebagai teladan perilaku hidup sehat, agar anak-anak tumbuh menjadi pribadi unggul yang siap bersaing di masa depan,” tutupnya.