Sumber: Humas Boalemo
Boalemo –Plt Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.si melaksankan buka puasa bersama dengan jajaran Dinas Perkimhubtan dan santri Penghapal Al-Qur’an yang dirangkaikan dengan pisah sambut kepala Dinas.
Bertempat di halaman Dinas Perkimhubtan, Senin 19/4. Plt Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.si menyampaikan apresiasi kepada dinas PerKimhubtan Kabupaten Boalemo yang telah melaksanakan buka puasa bersama dengan jajarannya dan para santri penghafal Al-Qur’an.
“Tentunya buka puasa yang dilaksanakan ini merupakan solidaritas dari jajaran Dinas Perkimhubtan. Kepada pejabat yang lama, walaupun sudah di dinas PUPR jangan membuat sekat dengan dinas-dinas yang lain, pada intinya kita satu keluarga besar, manakala Dinas Perkimhubtan membutuhkan tenaga dari Dinas PUPR jangan segan-segan untuk membantu. Karena pada dasarnya pekerjaan itu, kita lakukan bersama-bersama dan bergandengan tangan, maka pekerjaan itu akan terasa ringan” Ucapnya.
Plt. Bupati Anas Jusuf berpesan, agar para pegawai Perkimhubtan untuk menjaga solidaritas dengan Kepala Dinas yang baru.
“Saya berharap kepada kepala Dinas yang baru agar menjaga solidaritas yang selama ini terbangun di Dinas Perkimhubtan Kabupaten Boalemo.
Terpisa, Kegiatan Buka puasa tersebut dihadiri sekretaris Daerah Sherman Moridu,S.Pd,MM, Kadis Perkimhubtan Gerson Samin, Mantan Kadis PerkimHubtan Supandra Nur dan jajarannya serta santri penghafal. Al-Qur’an.