Deprov – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Gorontalo, Dedy Hamzah menyambut hangat kehadiran Penjabat Gubernur Gorontalo yang baru.
Deddy Hamzah pula tak lupa mengucapkan selamat datang di serambi madinah. “Semoga penjabat Gubernur yang ditugaskan oleh menteri dalam negeri ini menjalankan program serta tugas yang amanah untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat” ucap Dedy Hamzah.
Lebih dari itu, diharapkan bisa menjadi motor atas terciptanya situasi kondusif di Provinsi Gorontalo, terutama dalam menghadapi tahun politik (Pilkada).
“Saya berharap dengan kehadiran Pj Gubernur yang baru ini, dalam bertugas nanti dapat terus menjamin kondusifitas dan stabilitas. Karena Ini yang terpenting,” ujarnya.