Nikma Tahir Tinjau Langsung Lokasi Rawan Banjir di Desa Buhu Jaya

Deprov – Nikma Tahir anggota DPRD Provinsi Gorontalo Dapil Boalemo – Pohuwato meninjau  langsung lokasi rawan banjir di Desa Buhu Jaya, Kecamatan Paguat. Kamis, (25/1/2024)

Hal ini dilakukan Nikma Tahir sebagai pelayanan kepada masyarakat. Dirinya mengatakan lokasi rawan banjir ini harus mendapatkan perhatian secara cepat dari Pemerintah Provinsi Gorontalo.

“karena ini memang kewenangan dari Provinsi Gorontalo, sehingga saya secara tegas meminta kepada Pemeritmah Provinsi dan Dinas Pekerjaan Umum untuk segera cepat bertindak, karena memang sudah luluhan ini dikeluarkan oleh masyarakat Desa Buhu Jaya” tegasnya.

Sebagai anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Nikma Tahir berkomitmen mengawal aspirasi tersebut, sebab jika dibiarkan nantinya dapat mengganggu kenyamanan masyarakat Desa Buhu Jaya.

“Setiap saya reses disini, ini yang terus dikeluarkan dan disampaikan masyarakat, olehnya saya juga merasa prihatin” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Desa Buhu Jaya, Guntur Ibrahim menyampaikan, bahwa permasalahan yang dialami adalah pegunungan tang gundul sehingga harus di bangun embung.

“Jadi kami hanya berharap ini segera teratasi, mohon ini dikawal” harap Kepala Desa Buhu Jaya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *