Paslon NDH Deklarasikan Pilkada Aman Dan Damai

Politik286 Dilihat

Gorontalo,- Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo dan Hendra Hemeto (NDH) mendeklarasikan Pilkada Aman, Damai, Sejuk dan Sehat.

Bersama para tim kampanye dan pemenangan, paslon NDH mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan dalam kontestasi politik tahun ini.

Saya Nelson Pomalingo dan Hendra Hemeto bersama seluruh tim kampanye dan pemenangan, menyatakan sikap bahwa mematuhi protokol kesehatan adalah wajib hukumnya dalam rangka menyukseskan Pilkada Serentak Tahun 2020, yang aman, damai, sejuk, sehat dan demokratis,” ujar Nelson dan Hendra ketika memimpin deklarasi yang berlokasi di Taman Budaya Limboto, baru-baru ini.

“Ayo pakai masker, jaga jarak, cuci tangan dan tidak berkerumun. Nelson Hendra, Menang, Nelson Hendra Menang, Nelson Hendra Menang!” lanjut Tim Kampanye dan Pemenangan Paslon NDH.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *