Punya Sejuta Prestasi Gemilang, Ismet Mile Masih Layak Nahkodai Bone Bolango

Berita Utama268 Dilihat

Politik – Sebagai seorang calon yang berbakat, Ismet Mile  membawa sejuta program serta pengalaman yang luar biasa dalam menuju Pilkada Bone Bolango, Provinsi Gorontalo.

Nama Ismet Mile tidak asing lagi bagi masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan di Daerah yang dikenal dengan kekayaan alamnya itu.

Selain pernah menjadi Bupati Bone Bolango 2005 hingga 2010, Ismet juga pernah menjabat sebagai camat di Suwawa dan di Bone Pante.

Pria kelahiran 26 Februari 1959 itu memiliki sejuta pengalaman dalam memimpin partai politik serta terlibat aktif dalam organisasi kemasyarakatan di Kabupaten Bone Bolango. Bahkan lebih dari itu, Ismet Mile dikenal sebagai tokoh pemekaran Desa dan Kecamatan di Bone Bolango.

Awalnya, Tahun 2003, Bone Bolango hanya terdapat 4 Kecamatan dengan berjumlah 63 Desa/Kelurahan. Saat itu Ismet Mile yang dimandatkan sebagai penjabat Bupati Bone Bolango langsung melihat bahwa satu-satu yang harus dilakukan adalah pemekaran Kecamatan dan Desa.

Hal ini bertujuan untuk meningkatkan penyelenggaraan pemerintah, pelayanan publik serta percepatan pembangunan infrastruktur.

Akhirnya, lewat tangan super Ismet Mile Bone Bolango saat ini terdapat 18 Kecamatan dengan 165 Desa/Keluarahan

Adapun prestasi lainnya Ismet Mile, seperti program sapi, bertambahnya lapangan kerja bagi lulusan SMA/Sederajat, serta mampu menurunkan angka kemiskinan hingga 15 persen, meski pada saat itu APBD Bone Bolango hanya berjumlah 300 milyar

Kini Ismet Mile kembali dengan niat yang tulus untuk membangun Bone Bolango, sehingga bisa dipastikan jika dirinya bersama Risman Tolingguhu diberi kepercayaan oleh masyarakat, maka kesejahteraan masyarakat Bone Bolango akan kembali.