Sekda Sherman Buka Musyawarah PMI Boalemo ke V

Boalemo, Eksekutif1848 Dilihat

BOALEMO – Sekretaris Daerah Dr. Sherman Moridu,S.Pd,MM membuka musyawarah kabupaten Palang Merah Indonesia (PMI) Ke – V Kabupaten Boalemo, bertempat di hotel Grand Amalia Desa Modelomo Kecamatan Tilamuta. Rabu, (3/8/2022).

Sekretaris Daerah Dr.Sherman Moridu,S.Pd,MM menyampaikan apresiasinya kepada Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Boalemo yang telah melaksanakan musyawarah Kabupaten ke – V. Dimana sejak kepemimpinan Ketua PMI Kab.lupaten Boalemo Ny. Hj. Rensi Makuta, SE, M.Ak progres report yang telah dicapai oleh Pengurus PMI Kabupaten Boalemo dari tiga fungsi yang harus diemban, sudah 2 fungsi yang dilaksanakan, yaitu bagaimana PMI terpanggil ketika ada penanggulangan bencana yang terjadi di Kabupaten Boalemo. Karena setiap saat pasti ada bencana di Boalemo dengan curah hujan yang sangat tunggi, sehingga mengakibatkan banjir.

“Alhamdulillah PMI di Kabupaten Boalemo dengan semangat kemanusian membantu masyarakat. Saat ini PMI Kabupaten Boalemo sudah menyediakan bank darah di Rumah Sakit Tani dan Nelayan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan darah” Tuturnya.

Tentu hal ini menjadi hal yang istimewah bagi Pemerintah Daerah dalam rangka melaksanakan fungsi Pemerintahan, baik dari aspek pelayanan, pembangunan, pemberdayaan dan pengaturan untuk mewujudkan ketertiban dan keadilan.

“Saya berharap, semoga musyawarah ini berjalan lancar dan sukses serta menghasilkan keputusan-keputusan yang bermanfaat bagi kemajuan PMI Kabupaten Boalemo di masa-masa yang akan datang” Harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *