Gorontalo — Ketua Fraksi Amanat Bangsa DPRD Provinsi Gorontalo, Anas Jusuf, merespons cepat terputusnya jembatan yang menghubungkan Desa Mekar Jaya dengan Desa Bongo I. Menyikapi kondisi tersebut, Anas Jusuf langsung berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum serta Badan Penanggulangan Bencana Provinsi Gorontalo untuk segera dilakukan penanganan.
Menurut Anas, jembatan tersebut merupakan akses vital bagi masyarakat karena menjadi penghubung utama ke beberapa desa di wilayah tersebut. Putusnya jembatan berdampak langsung terhadap aktivitas ekonomi, sosial, serta mobilitas warga sehari-hari.
“Penanganan harus dilakukan secepat mungkin, karena jembatan ini sangat dibutuhkan masyarakat. Akses ini menjadi jalur utama warga untuk beraktivitas,” ujar Anas Jusuf.
Ia menegaskan, meskipun penanganan yang dilakukan bersifat darurat, setidaknya jembatan tersebut dapat segera difungsikan kembali untuk dilalui kendaraan roda dua dan bentor. Dengan demikian, aktivitas masyarakat dapat kembali berjalan meski belum sepenuhnya normal.
Anas Jusuf berharap pemerintah provinsi melalui instansi terkait dapat segera turun langsung ke lapangan untuk melakukan perbaikan sementara, sembari menyiapkan langkah penanganan permanen agar kejadian serupa tidak terulang di kemudian hari.



