Bupati Pimpin Rakor Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial

Gorontalo Utara324 Dilihat

SHARENEWS.ID, Gorut- Menjelang pemilihan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Di Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), Bupati Gorut Indra Yasin memimpin Rapat Koordinasi Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial Tahun 2021 yang dihadiri oleh Jajaran Polres Gorut dan Juga Jajaran Kodim 1314 Gorut yang digelar di aula Tinepo kantor Bupati Gorut,Selasa (25/5/2021).

Bupati dalam sambutannya mengatakan,jelang pemilihan anggota BPD yang nantinya akan digelar serentak pada tanggal 30 Mei tersebut, pihaknya meminta kepada seluruh unsur terkait untuk dapat meminimalisir terjadinya kerumunan pada saat pelaksanaan kegiatan nanti.

“Saya minta jangan sampai terjadi kerumunan,dan yang paling penting patuhi protokol kesehatan,”Kata Bupati Indra Yasin,Selasa (25/5/2021).

Bupati juga menghimbau kepada seluruh unsur Forkopimda dan juga unsur Muspika,untuk dapat sedini mungkin meminimalisir terjadinya konflik sosial yang terjadi sebelum dan sesudah pelaksanaan kegiatan pemilihan Anggota BPD yang tersebar di beberapa kecamatan.

“Semuanya harus benar-benar dipastikkan aman,dan yang paling penting dalam pelaksanannya nanti,tidak ada konflik sosial yang terjadi antar pendukung calon BPD,”Tandasnya.(Adv/SN07)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *