Boalemo — Kepedulian terhadap warga lanjut usia kembali ditunjukkan Forum Pemuda Peduli Lansia Boalemo. Bekerja sama dengan Pemerintah Desa Dulupi, organisasi kepemudaan ini menyalurkan bantuan beras kepada ratusan lansia dan janda di Desa Dulupi, Kecamatan Dulupi, pada Jumat (21/11/2025).
Dalam kegiatan tersebut, disiapkan 17 karung beras yang diperuntukkan bagi sekitar 200 penerima manfaat. Proses penyaluran berlangsung di kantor desa, disertai kunjungan langsung ke rumah sejumlah lansia yang secara fisik tidak mampu menghadiri pembagian secara terpusat.
Aksi sosial ini mendapat respons positif dari warga. Banyak di antara penerima bantuan mengaku terbantu dengan inisiatif para pemuda yang dianggap membawa dampak nyata bagi kebutuhan dasar masyarakat kurang mampu.
Koordinator kegiatan, Haikal Mokodompit, menegaskan bahwa program tersebut lahir dari keprihatinan terhadap kondisi ekonomi para lansia dan janda di wilayah itu.
“Kami ingin memberikan perhatian kepada para lansia. Kondisi mereka membutuhkan dukungan, dan kami hadir untuk membantu semampu kami,” ujarnya.
Salah satu penerima bantuan, Aida Ismail, mengungkapkan rasa terima kasihnya ketika ditemui di rumahnya.
“Alhamdulillah, bantuan ini sangat berarti. Terima kasih kepada para pemuda dan pemerintah desa yang sudah peduli,” tuturnya.
Sementara itu, Penjabat Kepala Desa Dulupi, Jeny Djibu, menyampaikan apresiasi atas langkah Forum Pemuda Peduli Lansia yang dinilainya selaras dengan upaya pemerintah desa dalam memperhatikan kelompok rentan.
“Pemuda melibatkan pemerintah desa untuk memastikan pendataan penerima dilakukan secara tepat. Kami sangat mendukung kegiatan sosial seperti ini,” katanya.
Kegiatan penyaluran bantuan tersebut diakhiri dengan pernyataan komitmen bersama antara para pemuda dan pemerintah desa untuk terus mengupayakan program kemanusiaan serupa guna memperkuat kepedulian sosial di Desa Dulupi.






