Laode Haimudin Sebut RSUD Hasri Ainun Habibie Masih Perlu Mendapat Perhatian Dari Pemerintah

Deprov – Komisi IV DPRD Provinsi Gorontalo melakukan kunjungan kerja di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Hasri Ainun Habibie dalam rangka monitoring terkait fasilitas serta pelayanan rumah sakit. Jumat, (8/11/2024).

Kunjungan kerja tersebut, disambut langsung oleh Direktur Rumah Sakit Umum Daerah dr. Hasri Ainun Habibie berserta para pejabat struktural.

Diwawancarai usai pertemuan, Laode Haimudin kepada redaksi sharenews mengatakan, bahwa dari hasil kunjungan ini, masih banyak yang perlu menjadi perhatian pemerintah. Seperti ketersediaan tempat tidur.

“Untuk SDM sudah bagus, manajemen nya juga sudah bagus, cuman masih kekurangan tempat tidur pasien sebanyak 70 buah” ungkapnya.

Selain itu, perlunya penambahan ruangan rawat inap. Sebab, sampai saat ini Rumah Sakit Umum Dserah dr. Hasri Ainun Habibie masih melakukan tujuan sebagian pasien.

“Kami akan selalu mensupport, baik dengan APBD maupun DAK. Karena kalau kita hanya mengandalkan APBD saja itu tidak mampu” ujarnya.