Sebanyak 22.75 Ton Bantuan Beras Siap Disalurkan Oleh Pemda Pohuwato

Eksekutif, Pohuwato304 Dilihat

Sharenews.id – POHUWATO – Sebanyak 22.75 ton bantuan cadang pangan beras untuk 3.250 kepala keluarga (KK) di ke-13 Kecamatan Pohuwato, secara resmi dilepas langsung oleh Bupati Syarif Mbuinga, di halaman kantor Bupati, senin (08/02).

Bupati Syarif yang di dampingi Wakil Bupati Amin Haras serta Kapolres Pohuwato dan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pohuwato.

Melalui kesempatan ini, Syarif berharap agar bantuan yang telah disalurkan dapat digunakan semaksimal mungkin bagi masyarakat, yang saat ini tengah menghadapai pandemi Covid-19.

“Kita sama-sama berharap semoga bantuan pangan beras ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat penerima, disaaat diperhadapkan dengan situasi pandemi Covid-19,” ucap Syarif dengan penuh harapan.

Dikesempatan yang sama, Kepala Dinas Pangan Pohuwato Refli Basir dirinya mengungkapkan bahwa, total jumlah persediaan pangan di Kabupaten Pohuwato saat ini mencapai 27.75 Ton.

Dari total persedian pangan tersebut refli mengatakan, nantinya bantuan ini akan disalurkan melalui 4 tahapan.

“Penyalurannya akan dilakukan empat tahap. Tahap satu, 7.4 Ton untuk 1088 kepala keluarga, tahap dua 5.9 Ton untuk 844 kepala keluarga, tahap tiga 6.48 Ton untuk 864 kepala keluarga dan tahap empat 3.18 Ton,” kata Refli Basir.

Dirinya menambahkan, “Untuk kondisi beras yang disalurkan tersebut tentunya sangat layak untuk di konsumsi oleh seluruh calon penerima nantinya”, imbuhnya.

“Mas”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *