Lagi, Pemda Boalemo Gelar Shalat Subuh Berjamaah

Berita Utama620 Dilihat

Boalemo – Plt. Bupati Boalemo Anas Jusuf menghadiri sholat subuh berjamaah dan majelis taklim di mesjid Az-Zikra Dusun IV Balombo Desa Piloliyanga Kecamatan Tilamuta, yang dihadiri juga oleh Sekertaris Daerah Sherman Moridu, Pimpinan OPD, para Asisten, Kepala Desa Piloliyanga, serta masyarakat Desa Piloliyanga,Kamis(10/12/2020)

Dalam kesempatan tersebut, Plt. Bupati Boalemo Anas Jusuf menyampaikan terimakasih kepada jajaran Rumah Sakit Tani dan Nelayan (RSTN) sebagai penanggung jawab pelaksanaan sholat subuh berjamaah dan majelis taklim di mesjid Az-Zikra Dusun IV Balombo Desa Piloliyanga.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran Rumah Sakit Tani dan Nelayan (RSTN) yang sebagai penanggung jawab pelaksanaan sholat subuh berjamaah dan majelis taklim di mesjid Az-Zikra Dusun IV Balombo Desa Piloliyanga ini”Ucapnya.

Lebih lanjut, Plt. Bupati Boalemo Anas Jusuf mengungkapkan bahwa pelaksanaan sholat subuh berjamaah dan majelis taklim merupakan program Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo yang dilaksanakan secara rutin setiap hari kamis.

“Pelaksanaan sholat subuh berjamaah dan majelis taklim ini merupakan program Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo yang rutin dilaksanakan setiap hari Kamis”Ungkapnya.

Dirinya juga mengatakan, Selain Program sholat subuh berjamaah dan majelis taklim Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo juga memberikan seliter beras (Selaras) dari program ASN beramal yang di kumpul setiap bulan oleh bagian kesra dari ASN dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo.

“Selain program sholat subuh berjamaah dan majelis taklim, Pemerintah Daerah juga memberikan seliter beras (Selaras) dari program ASN beramal yang di kumpul setiap bulan oleh bagian kesra dari ASN dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo” Ujarnya.

Terakhir, Anas Jusuf berharap kepada seluruh ASN dan masyarakat untuk mendukung program-program Pemerintah Daerah yang khususnya program Pemerintahan Damai.

“Saya berharap kepada seluruh ASN dan masyarakat untuk terus mendukung program-program Pemerintah Daerah yang khususnya program Pemerintahan Damai” Tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *