Terima Kunjungan Deprov Gorontalo, Sekda Boalemo Sampaikan Aspirasi Masyarakat

Boalemo, Eksekutif297 Dilihat

Boalemo – Dalam rangka membangun sinergitas program, 11 Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Dapil Boalemo Pohuwato melakukan kunjungan kerja ke Pemda Boalemo, yang disambut langsung oleh Sekretaris Daerah Sherman Moridu,MM di ruang vicon kantor Bupati, Kamis (12/11/2020).

Dalam kesempatan itu, Sekda Boalemo Sherman Moridu mengucapkan selamat datang di Bumi Damai Bertasbih. Dirinya pula berterima kasih atas kunjungan tersebut. Sebab, pertemuan seperti ini kesempatan bagi dirinya dalam menyampaikan aspirasi masyarakat Boalemo.

“Kami berharap kunjungan ini sebagai sarana untuk mempererat jalinan tali silaturahmi antar Pemerintah Daerah dan Anggota DPRD Provinsi, dan kami pun berharap agar berkenan kiranya sebulan sekali bapak ibu berkenan untuk mengunjungi kami khusunya anggota DPRD dapil Boalemo Pohuwato” Urai Sherman.

Sherman mengatakan, masih ada beberapa program berupa infrastruktur serta SDM yang menjadi kewenangan Pemprov Gorontalo masih dikeluhkan warga. Seperti jalan, luas wilayah, kesehatan, stunting, beasiswa mahasiswa luar negeri, dan meningkatnya angka kematian ibu bayi dan anak.

“Semoga ini menjadi perhatian DPRD Provinsi Gorontalo agar bisa ditindaklanjuti serta disampaikan kepada Pemprov Gorontalo” Harapnya.

Kegiatan ini pun berakhir dengan menikmati santapan siang yang berlangsung di rumah makan samudra, Desa Pentadu Timur. (FT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *