Kesbangpol dan Polres Boalemo Jalin Kerjasama Jaga Kamtibmas

Tak Berkategori345 Dilihat

BOALEMO – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban diwilayah Kabupaten Boalemo, Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Bersama Polres Boalemo melakukan pertemuan.

Saat ditemui, Asni Abubakar Jusuf mengatakan pihaknya akan selalu bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah terus bergandengan tangan dalam menciptakan harmonis antara masyarakat, organisasi untuk menjaga daerah agae tetap stabil.

”Ormas, LSM, Media, dan Penegak Hukum adalah mitra pemerintah dalam melaksanakan ketertiban serta mencipatakan keamanan” Terang Kakan Kesabang, (23/10)

Asni juga menuturkan, nantinya kedepan KesbangPol Boalemo akan menggelar Pendidikan Politik yang akan melibatkan Ormas, LSM, Media, dan juga mahasiswa.

“Pada dasarnya, semua elemen mempunyai tanggun jawab dalam menkaga kedamaian” Tutur Asni.

Dalam pertemuan tersebut, Kapolres menyambut sekaligus memberi respon Positiv terhadap KesbangPol Boalemo.

“Alhamdulilah kami mendapat respon bagus, sekaligus masukan serta saran dari bapak Kapolres Boalemo” Tutup Asni.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *